SELAMAT DATANG DI SDIT MAWADDAH .... CERDAS…KREATIF…INOVATIF … BE SMART AND SHOLEH STUDENT

Siswa SDIT Mawaddah Nobar Film Iqro

Siswa SDIT Mawaddah Nobar Film Iqro


BARENG-BARENG: Guru dan siswa SDIT Mawaddah berfoto bersama dengan Neno Warisman, sebelum dimulainya kegiatan nobar film Iqro. Foto: SDIT Mawaddah For Radar Depok

RADAR DEPOK.COM – SDIT Mawaddah mengadakan kegiatan nonton bareng (nobar) film berjudul Iqro bersama dengan siswa-siswanya. Total ada 285 siswa, mulai dari kelas IV, V dan VI yang ikut serta dalam kegiatan nobar di salah satu bioskop di pusat perbelanjaan di Kota Depok tersebut.
Koordinator Nobar, Heryanto mengatakan, kegiatan tersebut dibagi menjadi dua hari. Untuk hari Senin (30/1), siswa yang ikut serta dari kelas VI dan kelas V khusus untuk putrinya saja. Sedangkan di hari Rabu (1/2), siswa yang ikut serta dari kelas V untuk putra dan seluruh siswa kelas IV.
“Hari pertama ada 135 siswa yang ikut nobar, sedangkan di hari kedua ada 150 siswa yang ikut serta,” ucapnya kepada Radar Depok.
Oto-sapaannya-menuturkan, ini adalah kegiatan yang pertama kali dilakukan di bioskop. Karena, sebelum-sebelumnya kegiatan serupa diadakan di sekolah dengan menggunakan proyektor. Dalam kegiatan nobar tersebut, tidak hanya ada siswa saja, tetapi ada juga dengan pemain dari film Iqro tersebut.
“Hari pertamanya ada Neno Warisman dan hari kedua ada Aditya Putri. Kedua-duanya adalah pemain film Iqro,” katanya.
Oto menuturkan, pihaknya sengaja mengajak siswanya menonton film Iqro, karena dalam cerita tersebut bercerita tentang anak-anak yang berkaitan dengan dunia religi. Dimana, ada seorang anak yang ingin melihat bintang melalui teropong. Tetapi oleh Opa-nya harus bisa mengaji dahulu, baru diberikan izin melihat bintang melalui teropong.
“Ini adalah film religi pertama yang ditujukan untuk anak-anak, dan diputar di bioskop. Jadi, tidak ada salahnya dimanfaatkan untuk nobar bersama siswa.
Kedepannya, kalau memang ada film yang baik dan bagus juga untuk siswa, tidak ada salahnya diadakan lagi nobar,” katanya. (peb)